Thursday, May 26, 2011

CPNS 2010 Dipastikan Masuk Bulan Juli

KARANGANYAR—Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Karanganyar angkatan 2010 dipastikan mulai masuk kantor Juli 2011 ini. Kepastian ini disampaikan oleh Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Karanganyar Suwarno setelah pihaknya berkoordinasi dengan Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DP2KAD). Molornya jadwal masuk ini diakui karena minimnya anggaran Pemkab yang sudah habis tersedot untuk belanja pegawai.
“Sesuai dengan Terhitung Masa Tugas (TMT), CPNS 2010 akan mulai masuk per 1 Juli mendatang,” ungkap Suwarno kemarin. Kepastian ini disampaikan menyusul keresahan sejumlah CPNS yang merasa nasibnya digantung. Pasalnya hingga saat ini belum juga ada kepastian atau informasi terkait nasib para CPNS 2010.  Padahal, di daerah lain, para CPNS 2010 sudah mulai masuk. Molornya jadwal masuk CPNS 2010 di Karanganyar, kata Suwarno disebabkan karena minimnya keuangan daerah.
Sehingga, pihaknya harus berkoordinasi dengan DP2KAD terlebih dahulu guna membahas masalah gaji pada CPNS tersebut.
Selain itu, kondisi ini karena penetapan APBD 2011 sudah ditetapkan akhir tahun lalu. Sementara pengumuman CPNS 2010 baru diumumkan awal tahun ini. Sehingga belum ada anggaran untuk 284 CPNS 2010. Dengan kepastian ini, Suwarno pun meminta kepada para CPNS 2010 agar tidak terlalu merisaukan tentang nasibnya.
Ari Purnomo

0 comments:

Post a Comment

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More